Revisi (unknown)

kepada rumpun anggrek yg mencangkok dipohonku:

dimusimku menunduk
dibatangku memeluk
didaunku bercanda
dimanggaku memelas

lalu diakarku,airmatamu bercinta...

p1

Gambar Angin

Kutunggu angin yang persis kau suratkan
Kau menggambarnya dengan sangat tegas
Desirannya cerdik terbaca
Horizontal vertikal dan diagonalnya pun menawan

Semoga aku tak tertidur..

p1

Di Cronulla satu malam

Tak mungkin aku ke laut malam ini,sayang.
disana angin berpesta!
Ada pemabuk,pencinta,penggoda dan pendusta.
Ya,mereka slalu kesana malam minggu.
Jika kau tak sepi lagi karena itu,datang saja.
Aku tak turut..
Anginangin akan menawarkan angan padamu.
...

Pula,sore tadi kuambil sedikit airlaut..
Kuminum.
Barangkali subuh nanti saat kau kembali,tumpah sebagai airhati..

p1

Wajah Rindu

Daun-daun sedang berbicara tentang rindu
Menafsir folder berisi ayat kenangan
Lalu
Dengan santun mereka menjadi penari
Meliukkan tangkainya menyentuh rambutku

Kugenggam sebelum jatuh ke tanah
Karena kaligrafi wajahmu juga disitu..

p1